rss

14 Mei 2011

10 Gedung Tertinggi di Dunia

Dasa Warta - Gedung - Gedung tertinggi di dunia di ambil dari wikipedia. Dimana, tercatat 200 gedung tertinggi di dunia yang pernah ada. Rangkuman yang kami sajikan berikut ini hanya mengambil 10 gedung paling tertinggi di dunia dari 200 daftar yang ada. Dan berikut daftar ke -10 gedung paling tertinggi di dunia :
 
1. Burj Khalifa - Dubai ( Uni Emirat Arab )


Ketinggian : 828 m (2717 ft)
Arsitek : Adrian Smith di SOM
Biaya : US $ 1.500.000.000
Konstruksi di mulai : Januari 2004
Selesai : tahun 2010
Pebukaan : 4 januari 2010

2. Taipei 101 ( Taipei World Financial Center )- Taipei ( Taiwan )


Ketinggian : 509,2 m (1,670.6 ft)
Arsitek : CY Lee & mitra dan dibangun terutama oleh KTRT Joint Venture.
Biaya : NT $ ​​58 miliar( USD $ 1,80 miliar)
Konstruksi dimulai : tahun 1999
Selesai : tahun 2004
Pembukaan : 31 Desember 2004

3. Shanghai World Financial Center - Shanghai ( China )


Ketinggian : 494,4 m (1,622.0 ft)
Arsitek : Kohn Pedersen Fox
Biaya : RMB ¥ 8,17 miliar ( USD $ 1,20 miliar)
Konstruksi di mulai : tahun 1997
Selesai : tahun 2008
Pembukaan : 28 Agustus 2008

4. ICC Tower - Hongkong ( China )


Ketinggian : 484,0 m (1,587.9 ft)
Arsitek : Wong & Ouyang (HK) Ltd, Kohn Pedersen Fox Associates (desain), Belt Collins & Associates (landscape)
Biaya : -
Konstruksi di mulai : tahun 2002
Selesai : tahun 2002
Pembukaan : tahun 2010

5. Petronas Tower - Kuala Lumpur ( Malaysia )


Ketinggian : 451,9 m (1483 ft)
Arsitek : César Pelli
Biaya : US $ 1,6 miliar
Konstruksi di mulai : tahun 1992
Selesai : tahun 1998

6. Nanjing Greenland Financial Center - Nanjing ( China )


Ketinggian : 450 m (1480 ft)
Arsitek : Adrian Smith di SOM
Biaya : -
Konstruksi di mulai : tahun 2005
Selesai : tahun 2010
Pembukaan : tahun 2010

7. Willis Tower - Chicago ( US )


Ketinggian : 442 m ( 1.451 ft )
Arsitek : Skidmore, Owings and Merrill
Biaya : US $ 150.000.000
Konstruksi di mulai : tahun 1970
Selesai : tahun 1973

8. Kingkey 100 - Shenzhen ( China )


Ketinggian : 441,8 meter (1449 ft)
Arsitek : Farrell Terry dan Mitra
Konstruksi di mulai : tahun 2007
Selesai : tahaun 2011

9. Guangzhou International Finance Center - Guangzhou ( China )


Ketinggian : 440,2 m (1444 ft)
Arsitek : Wilkinson Eyre
Konstruksi di mulai : Desember 2005
Selesai : tahun 2010
Pembukaan : tahun 2010


10. Trump International Hotel dan Tower - Chicago ( US )


Ketinggian : 423,4 m ( 1.389 kaki )
Arsitek : Adrian Smith , Skidmore, Owings and Merrill
Biaya : USD $ 847 juta
Konstruksi di mulai : 17 Maret 2005
Topped-out : 16 Agustus 2008 (beton terakhir tuangkan), 19 Agustus 2008 (cermonial topping out), Jan 3, 2009 (Spire upacara)
Selesai : tahun 2009
Pembukaan : tahun 2008

( Wikipedia )
READMORE...

10 Danau Terbesar di Dunia

Dasa Warta - Danau adalah cekungan besar di permukaan bumi yang digenangi oleh air bisa tawar ataupun asin yang seluruh cekungan tersebut dikelilingi oleh daratan. Definisi lain Danau yaitu sejumlah air (tawar atau asin) yang terakumulasi di suatu tempat yang cukup luas, yang dapat terjadi karena mencairnya gletser, aliran sungai, atau karena adanya mata air. Di atas merupakan definisi tentang danau, Namun yang akan kita bahas kali ini yaitu 10 danau terbesar di dunia yang di kutip dari data wikipedia. Berikut ke-10 danau tersebut beserta penjelesannya :

10. Danau Nyasa


Lokasi: Malawi, Mozambik, Tanzania
Luas (km²): 30.044
Panjang (km): 579
Kedalaman maksimum (m): 706.

9. Great Bear


Lokasi: Kanada
Luas (km²): 31.080
Panjang (km): 373
Kedalaman maksimum (m): 82

8. Danau Baikal


Lokasi: Rusia
Luas (km²): 31.500
Panjang (km): 636
Kedalaman maksimum (m): 1.741

Danau Baikal atau juga dikenal dengan Mata Biru Siberia dan Laut Suci adalah danau terdalam dan tertua di dunia dan terbanyak (dalam isi) air tawarnya di Bumi. Danau ini berisi lebih dari 20% air tawar dunia dan lebih dari 90% air tawar Russia.

7. Danau Tanganyika


Lokasi: Tanzania, Republik Kongo
Luas (km²): 32.893
Panjang (km): 676
Kedalaman maksimum (m): 1.435

Danau ini merupakan danau ngarai terbesar dan terdalam di Afrika atau nomor 2 terdalam di dunia serta menyimpan cadangan air tawar terbesar yang berada di Western Rift di daerah Great Rift Valley dan berada di kawasan 4 negara yaitu Burundi, Republik Demokratik Kongo, Tanzania dan Zambia,

6. Danau Aral


Lokasi: Kazakhstan, Uzbekistan
Luas (km²): 59.596
Panjang (km): 397
Kedalaman maksimum (m): 229

Danau ini terletak di Asia Tengah yaitu di Kazakhstan utara dan Uzbekistan di selatan.

5. Danau Michigan


Lokasi: Amerika Serikat
Luas (km²): 58.016
Panjang (km): 517
Kedalaman maksimum (m): 281

Danau Michigan adalah salah satu dari 5 Danau Besar di Amerika Utara yang membatasi negara bagian Amerika Serikat: Indiana, Illinois, Wisconsin, dan Michigan. Chicago merupakan kota terbesar di Danau Michigan.

4. Danau Huron


Lokasi: Amerika Serikat, Kanada
Luas (km²): 59.596
Panjang (km): 397
Kedalaman maksimum (m): 229

Danau Huron ialah salsh satu dari 5 Danau Besar Amerika. Merupakan yang ke-3 dari muara. Seperti Danau Ontario, Danau Erie, dan Danau Superior, danau ini juga dimiliki bersama antara Amerika Serikat dan Kanada

3. Danau Victoria


Lokasi: Tanzania, Uganda
Luas (km²): 69.485
Panjang (km): 322
Kedalaman maksimum (m): 82

Danau Victoria atau Victoria Nyanza (juga dikenal sebagai Ukerewe) adalah Danau Terbesar di Afrika, danau tropis terbesar di dunia, dan danau air tawar kedua terbesar dunia dalam luas permukaan setelah Danau Superior. Danau ini terletak dalam dataran tinggi di bagian barat Great Rift Valley Afrika dan diatur oleh Tanzania, Uganda, dan Kenya.

2. Danau Superior


Lokasi: Amerika Serikat, Kanada
Luas (km²): 82.414
Panjang (km): 616
Kedalaman maksimum (m): 406

Danau Superior adalah Danau Besar Amerika Utara terbesar yang membatasi Ontario di Kanada, dan Minnesota, Wisconsin dan Michigan di Amerika Serikat. Dia merupakan danau air tawar terbesar di dunia dalam luas permukaan.

1. Laut Kaspia


Lokasi: Azerbaijan, Rusia, Kazakhstan, Turkmenistan, Iran
Luas (km²): 394.299
Panjang (km): 1.199
Kedalaman maksimum (m): 946

Laut Kaspia atau Laut Mazandaran merupakan sebuah laut yang terkurung daratan antara Asia, Azerbaijan, Iran (provinsi Guilan, Mazandaran dan Golestan), Turkmenistan dan Kazakhstan, dan Eropa (Rusia), Dagestan, Kalmykia dan Oblast Astrakhan. Dia merupakan kumpulan air terbesar di daratan, dengan luas permukaan 371.000 km², dan oleh karena itu memiliki karakteristik yang dimiliki oleh laut dan danau. Dia sering digolongkan sebagai danau terbesar dunia, meskipun ia tidak mengandung air tawar tapi air asin.
READMORE...

10 Pulau Terbesar Di Dunia

Dasa Warta - Sahabat DW, tahukah anda, di dunia ini begitu banyak pulau - pulau yang di miliki oleh negara - negara di dunia. Namun dari sekian banyak pulau tentu ada pulau yang ukurannya paling kecil hingga yang terbesar. Indonesia yang katanya negara kepulauan ternyata menyumbang 3 dari 10 pulau terbesar di dunia, yaitu , Kalimantan ( Borneo ), Sumatera ( Andalas ), dan Papua.

Mau tahu urutan 10 pulau terbesar di dunia?, berikut ulasannya :

1. Greenland


Luas : 2.175.600 Km²
Wilayah: divisi otonomi Denmark

2.Papua And New Guinea


Luas : 890.000 Km²
Wilayah: Indonesia dan Papua Nugini

3.Borneo (Kalimantan)


Luas : 743.330 Km²
Wilayah: Indonesia, Brunei dan Malaysia

4.Madagascar Island


Luas : 587.041 Km²
Wilayah: Madagaskar

5.Baffin Island


Luas : 507.451 Km²
Wilayah: Kanada

6.sumatera


SumateraLuas : 425.000 Km²
Wilayah: Indonesia

7.Honshu Island


Luas : 227.414 Km²
Wilayah: Jepang

8.Great Britannia


Luas : 219.000 Km²
Wilayah: Inggris

9.Victoria Island


Luas : 217.291 Km²
Wilayah: Kanada

10.Ellesmere island


Luas : 196.236 Km²
Wilayah: Kanada
READMORE...

10 Jembatan Terunik Di Dunia

Dasa Warta - Ngomongin masalah keunikan dunia, memang tidak ada habisnya, dan bahkan menjadi topik yang menarik untuk selalu di bahas. Misalnya mengenai, Rumah Terunik di dunia, Bangunan unik yang terbuat dari botol plastik, fakta unik tentang negara jepang, dan bahkan sampai jembatan terunik di dunia, seperti yang akan kita bahas di bawah ini :

1. Henderson Waves (Singapura): Jembatan Pejalan Kaki Terindah


Pada ketinggian 36 meter atau 12 tingkat dari permukaan jalan, jembatan ini merupakan jembatan pejalan kaki tertinggi di Singapura. Jembatan sepanjang 300 meter ini menghubungkan taman di Mount Faber dan Telok Blangah Hill.

2. Jembatan Air Magdeburg (Jerman): Jembatan Air Terbesar di Eropa


Jembatan Air Magdeburg menghubungkan bekas Jerman Timur dan Barat di Sungai Elbe, dan dibangun sebagai bagian dari proyek penyatuan kembali Jerman. Sepanjang 1 km, jembatan air senilai 500 juta Euro ini membolehkan kapal angkut sungai menghindari kanal panjang yang padat di sepanjang Elbe. Pengapalan sering terhadang di jembatan ini bila tanda air sungai berada di tingkat terendah.

3. Jembatan Banpo (Korea Selatan): Jembatan Air Mancur


Tanggal 9 September 2008, Jembatan Banpo di Seoul (Korea Selatan) menjalani operasi facelift besar-besaran: sebuah air mancur 10.000 selang yang membentang di kedua pinggirnya. Setelah dipasang, jembatan ini berubah menjadi atraksi turis besar, ketika jembatan ini menembakkan 190 ton air per menit menggunakan air sungai di bawahnya.

4. Jembatan Teluk Hangzhou (Cina): Jembatan Lintas Lautan Terpanjang di Dunia


Melintasi Teluk Hangzhou berdirilah jembatan lintas lautan terpanjang di dunia, dengan panjang 35,673 kilometer (22 mil) dengan enam lajur jalan tol dua arah. Jembatan ini dibangun untuk menangani kemacetan lalu lintas di wilayah yang sedang berkembang pesat, memotong waktu tempuh antara Shanghai dan Ningbo dari empat jam menjadi 2,5 jam.

5. Jembatan Millau (Perancis): Jembatan Tertinggi di Dunia


Setinggi 1.125 kaki di atas Lembah Tarn di selatan Perancis, mengarungi Jembatan Millau bisa dikatakan seperti terbang. Karya Foster & Partners ini sedikit lebih tinggi dari Menara Eiffel, memakan tiga tahun untuk pembangunan dan dibuka pada umum tahun 2004. Selain memberikan pemandangan lembah di bawahnya, ketika awan terbentuk di bawah jembatan, Millau bukanlah rute bagi orang yang takut ketinggian! Jembatan Millau memiliki panjang total 8.071 kaki dengan rentangan tunggal terpanjang 1.122 kaki dan kejelasan maksimum di bawah adalah 886 kaki; jadi jembatan ini sangat indah dalam bentuk miniatur ataupun bentuk aslinya. Dek jembatan ditopang oleh 7 pilon dan berbobot 36.000 ton. 7 menara, masing-masing setinggi 292 kaki dan berbobot 700 ton, dipasang ke pilon penopang.

6. Jembatan Oliveira (Brazil): Jembatan kabel berbentuk X pertama di dunia


Jembatan Octavio Frias de Oliveira yang melintasi Sungai Pinheiros di São Paulo, Brazil dibuka bulan Mei 2008. Setinggi 138 meter (450 kaki), dan menghubungkan Marginal Pinheiros dengan Jornalista Roberto Marinho Avenue. Desainnya unik dengan 2 dek melengkung melintas satu sama lain melalui menara penopang berbentuk X.

7. Ponte Vecchio (Italia): Jembatan Tertua dan Terkenal



Ponte Vecchio di Florence adalah salah satu atraksi turis terkenal di Italia, dan dianggap sebagai jembatan lengkung batu tertua di Eropa, meskipun banyak bagian yang lebih tua. Sebenarnya dibangun dari kayu hingga akhirnya dihancurkan oleh banjir tahun 1333, dan dua belas tahun kemudian jembatan dibangun kembali menggunakan batu. Terkenal karena banyak pertokoan, jembatan ini merumahkan setiap orang mulai pedagang dan tukang daging Abad Pertengahan hingga toko cinderamata dan penjual karya seni.

8. Tower Bridge (Britania Raya): Jembatan Victorian Paling Terkenal dan Terindah


Selesai tahun 1894 oleh Horace Jones dan Wolfe Barry. Tower Bridge (dinamai sesuai dua menara mencolok setinggi 141 kaki dan Tower of London di dekatnya) adalah salah satu markah tanah terkenal di London dan salah satu yang terindah di dunia. Jembatan sepanjang 800 kaki ini memiliki spasi 28 kaki bila tertutup tapi terbuka di tengahnya hingga mencapai 140 kaki yang membolehkan kapal berlayar di Thames. Di hari-hari dimana barang dipindahkan melalui laut daripada udara jembatan ini dinaikkan sekitar 50 kali setiap harinya. Tower Bridge menggunakan 432 pekerja yang membangunnya selama 8 tahun. Pada waktu itu mereka menenggelamkan 70.000 ton beton ke dalam 2 pier besar, menempatkan 2 struktur penopang ke tempatnya yang masing-masing berbobot 1.000 ton dan menghiasi seluruh jembatan dengan batu Portland dan granit Cornish untuk menutupi 11.000 ton besi di bawahnya.

9. Rolling Bridge (Britania Raya): Jembatan yang dapat menggulung sendiri


Dirancang oleh Heatherwick Studio, Rolling Bridge pemenang penghargaan ini terletak di Paddington Basin, London. Daripada menggunakan mekanisme jembatan terbuka konvensional, yang terdiri dari elemen rigid tunggal yang naik untuk membolehkan kapal lewat, Rolling Bridge menggulung diri hingga dua ujungnya bertemu. Ketika dalam posisi horizontal, jembatan ini merupakan jembatan pejalan kaki besi dan kayu normal; terbuka penuh, jembatan ini membentuk lingkaran di satu sisi yang berbeda dari posisi lurusnya.Dua belas meter panjangnya, jembatan ini dibuat oleh delapan bagian besi dan kayu, dan dibuat melengkung oleh tenaga hidrolik yang dipasang di handrail setiap bagian.

10. Wind and Rain Bridge (Cina): Jembatan Bangsa Don


Wind and Rain Bridge adalah simbol arsitektor bangsa minoritas Dong. Wind and Rain Bridhe di Diping adalah yang terbesar dalam jenisnya di Provinsi Guizhou, dimana komunitas Dong terbesar Cina menetap. Jembatan ini sepanjang 50 meter dan pertama dibangun tahun 1894 selama Dinasti Qing 100 tahun yang lalu. Tetapi, struktur aslinya terbakar dalam kebakaran besar 1959 dan yang dilihat pengunjung saat ini adalah pembuatan ulangnya yang selesai tahun 1964.Merupakan arsitektur kayu murni yang terdiri dari pilar, purlin dan baluster dalam berbagai ukuran dan bentuk. Badan jembatan terbagi menjadi tiga bagian, yang terbesar di tengah berbentuk menara drum Cina tradisional. Pilaster dan eave jembatan dihiasi dengan bunga dan pahatan dan jembatan ini sangat unik.

Semoga bermanfaat ya !
READMORE...

10 Penemuan Spesies Terbaru di Dunia

Dasa Warta - Sungguh banyak rahasia dari alam ini yang belum kita ketahui. Baik yang di darat, laut, maupun di luar angkasa. Sebagai makhluk yang beriman, tentu kita percaya bahwa rahasia alam ini hanya Allah lah yang mengetahui semuanya. Dan sebagai buktinya kebesaran Sang Maha Pencipta, baru - baru ini telah di temukan 10 spesies baru. Berdasarkan versi National Geographic, berikut ke-10 spesies terbaru tersebut :

1.Burung yang sudah ' Punah '


Spesies burung ini dulu hanya dapat kita lihat pada gambar-gambar di museum hewan karena burung ini dianggap telah punah dari dunia ini oleh para ahli, akan tetapi tahun ini ditemukan kembali di Filipina, hanya saja ketika ditemukan burung ini dalam perjalanannya menuju ke panci untuk dimasak! Burung ini ditemukan oleh seorang pemburu burung di pulau Luzon, Filipina.

2.Caecilita iwokramae ( Cacing Raksasa )


Sebuah spesies amfibi baru dapat bertahan hidup di atas tanah tanpa lubang hidung, paru-paru, atau kaki, makhluk ini kemudian diberi nama Caecilita iwokramae. Pertama kali ditemukan di Guyana, makhluk ini adalah bagian dari kelompok amfibi yang dikenal sebagai Caecilian.

Hanya ada satu spesies Caecilian lain yang diketahui hidup tanpa paru-paru. Secara umum, kehadiran paru-paru adalah salah satu karakteristik kunci yang membuat amfibi berbeda dari ikan. Caecilita hidup di darat dan hanya 4,4 inci (11 cm), sementara panjangnya mencapai 27,5 inci (70 cm).

3.Hydrolagus Melanophasma ( Hiu Hantu Hitam )


Spesies baru ini diberi nama Hydrolagus Melanophasma atau nama lainnya adalah hiu hantu hitam. Hiu ini ditemukan di perairan California. Tidak seperti hiu pada umumnya, hiu jantan memiliki organ seksual pada dahinya berbentuk seperti tanduk.

4.Danionella Dracula ( Ikan Dracula )


Ikan yang jantan memiliki taring seperti dracula sehingga ikan ini diberi nama Danionella Dracula. Ditemukan di London's Natural History Museum di dalam sebuah tangki dari akuarium ikan. Ikan ini sebenarnya ditangkap di Myanmar (Burma) dan dikirim ke museum di London. Pada kenyataannya taring yang dimiliki ikan ini tidaklah digunakan untuk memburu mangsanya akan tetapi untuk bertarung dengan sesamanya.

5.jellynose fish ( Ikan Jelly )


Sebuah ikan aneh berkaki panjang (dua meter panjangnya!) ditemukan tewas mengambang di lepas pantai Bahia, Brazil pada September lalu. Setelah dilakukan penelitian, ternyata ikan itu adalah ikan jenis langka bloblike dari laut bagian dalam. Ikan ini kemudian diberi nama jellynose fish, karena bentuk tubuhnnya yang lembut, hidung yang pesek dan tubuhnya tidak memiliki cangkang serta langsing.

6.Bagheera Kiplingi ( Laba - Laba Vegetarian )


Hewan berkaki delapan yang diberi nama Bagheera Kiplingi itu, hidup di Amerika Tengah khususnya Meksiko dan Costa Rika. Laba-laba vegetarian yang besar tubuhnya hanya seukuran kuku orang dewasa itu memangsa ujung daun akasia.

Dari pengamatan yang dilakukan menggunakan rekaman video dan analisis kimia menunjukkan laba-laba tersebut tetap mendapatkan sebagian besar makanan dari tumbuhan. Populasi di Meksiko memperoleh 90 persen makanan dari jaringan tumbuhan dan sisanya larva semut, nektar, dan lainnya.

7.Kuda Laut Walea ( asli Indonesia )


Kuda laut ini adalah kebanggaan buat Indonesia, karena kuda laut ini ditemukan di laut pulau Walea, Sulawesi. Kuda laut ini ditemukan berkat ketajaman mata para penyelam yang mengambil gambarnya di laut pulau Walea, yang kemudian diberi nama kuda laut Walea. Kuda laut ini memiliki tinggi 2,5 centimeter dan merupakan hewan terkecil diantara hewan vertebrata (bertulang belakang).

8.Laba - Laba Aneh


Betina dari spesies laba-laba ini memiliki panjang kaki hingga 5 inchi (12 centimeter), sedangkan yang jantan hanya kira-kira satu inchi (2,5 centimeter). Laba-laba ini adalah hewan langka di dalam habitatnya di selatan afrika dan madagascar (meskipun mereka tidak masuk dalam film Madagaskar). Keunikan lain dari laba-laba ini adalah jaring yang dibuatnya berukuran raksasa dapat mencapai hingga tiga kaki (satu meter) lebarnya.

9.Tikus Raksasa


Pertama kali ditemukan di kawah dari gunung berapi non aktif Bosavi di Papua New Guinea. Gunung berapi raksasa ini mempunyai kawah dengan lebar sekitar 2,5 mil dan dikelilingi oleh dinding setinggi hampir 1,5 mil. Tikus ini memiliki berat 3,5 pon, dan panjang sekitar 32 inchi dari hidung sampai ke ekor, memiliki bulu berwarna perak agak abu-abu, dengan bulu tipis seperti dari wol.

10.Ubur - Ubur Bercahaya


Seorang ahli ubur-ubur bernama Lisa Gershwin menangkap spesies tidak dikenal pada awal bulan maret lalu ketika sedang berenang di laut dekat sebuah pulau Tasmania di Australia. Ubur-ubur ini tidak memancarkan cahaya sendiri, seperti ubur-ubur lain lakukan. Sebaliknya, ubur-ubur ini memantulkan cahaya yang masuk ke tubuhnya.

Sungguh Misteri alam ini sepenuhnya hanya Allah lah yang tahu. Bagaimana, semakin bertambahkan wawasannya ? Makanya, tongkrongin terus dasa warta. Ok.
READMORE...

Paling Di Minati Pengunjung